Mempercantik Tampilan di Terminal Linux

Assalamualaikum Wr.Wb
Salam Blogger
Kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara mempercantik terminal di Linux. Tentunya kita bosan jika melihat tampilan yang polos saja.
Baiklah, langsung saja

Pertama, Buka terminal anda dengan menekan tombol function alt+ctrl+t
Lalu, masuk ke mode super user dengan cara

sudo su

masukkan password anda, setelah itu ketikkan di terminal

sudo apt-get install figlet
sudo apt-get install cowsay

Tidak lama karena hanya ukuran size file nya sedikit, Lalu kita update dulu dengan cara

sudo apt-get update

Setelah itu, masuk ke direktori etc , ketikkan di terminal

cd /etc/

lalu, kita ubah file bash.bashrc dengan editor , ketikkan di terminal

gedit bash.bashrc

lalu, letak script ini di baris paling bawah

/usr/games/cowsay -f eyes "ihsanmhd.blogspot.co.id"
echo
figlet “Mempercantik Tampilan
echo "=================================================================== "
echo -ne "${lightgreen}Today is:\t\t${red}" `date`; echo ""
echo -e "${lightgreen}Kernel Information: \t${red}" `uname -smr`
export PS1="\[\033[1;33m\]\u\[\033[1;37m\]@\[\033[1;32m\]\h\[\033[1;37m\]:\[\033[1;31m\]\w \[\033[1;36m\]\\$ \[\033[0m\]";

Jika anda berhasil, maka tampilan nya akan seperti dibawah ini,





Keren bukan ?
Tulisan yang berwarna merah itu bisa anda ganti dengan nama anda.
Sekian Tutorial Dari saya,
Selamat Mencoba ^_^

0 Response to "Mempercantik Tampilan di Terminal Linux"

Post a Comment